Rabu, 20 Mei 2015

Aku Merasa Sendiri (Tanpamu)

pict source here
Sepertinya, ada yang berbeda semenjak kepergianmu. Tak ada lagi canda, tak ada lagi tawa, dan tak ada lagi sapaan selamat pagi yang hangat darimu.

Hari itu; semenjak kau memutuskan untuk pergi dari hidupku, memutuskan untuk mengakhiri kisah kita, dan kau dengan mudah memutuskan untuk memilih melupa dengan semua kenangan - kenangan kita.

Dan pada hari itu pula; aku duduk terpaku di sebuah bangku taman dibawah rerimbunan pohon ek, tempat kita (dulu) menghabiskan waktu bersama.

Aku merasa berbeda, seolah ada separuh dari bagian tubuhku yang hilang seiring dengan langkah kepergianmu dan punggungmu yang berjalan menjauh meninggalkanku.

Aku tak mungkin bisa sepertimu, yang dengan mudahnya melupa semua tentang kita. Aku merasa berbeda.

Aku merasa sendiri, Aku merasa sepi; Tanpamu (lagi).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar